Polisi Amankan Ojek Pengkolan yang Mabuk Berat
Share This Article
Polisi mengamankan tukang ojek inisial RS (25) lantaran kedapatan mabuk berat saat mengendarai roda dua pada Sabtu malam. Ia digelandang anggota Tim Tarantula dari Sabhara Polres Banggai ke Mako setelah terpantau oleng.
“Saat anggota melakukan patroli di lokasi, ditemukan seorang tukang ojek yang sedang mabuk berat,” ungkap Kasat Sabhara Iptu Jimyarto Anasim SH membenarkan.
RS diamankan polisi ketika melintas di depan poros Vihara, Kota Luwuk, Banggai. Selain bisa membahayakan pengguna jalan lainnya yang bersangkutan juga mencelakai masyarakat umum karena saat itu RS masih mengenakan rompi ojek.
Polisi kemudian mengamankan pria yang mabuk berat itu ke Mako Satuan Sabhara Polres Banggai untuk diberikan pembinaan.
“Tukang ojek ini diamankan untuk sementara waktu karena mabuk berat. Setelah sadarkan diri baru kita bimbing dan bina agar tidak lagi mengulangi perbuatan yang sama,” sebut Iptu Jimyarto.
Perwira pangkat dua balak ini menyatakan, pihaknya selalu konsisten melaksanakan patroli di wilayah Kota Luwuk dan sekitarnya untuk mencegah gangguan kamtibmas dan memberikan rasa aman.
“Patroli dilakukan dengan menyusuri wilayah yang dianggap rawan terjadinya gangguan kamtibmas. Semua ini demi rasa aman dan nyaman bagi masyarakat,” pungkas Iptu Jimyarto.